PALU, beritapalu.ID | Sekretaris Daerah Kota Palu Irmayanti Pettalolo membuka Musyawarah Kota KORPRI Tingkat Kota Palu di Ballroom Hotel Best Western Coco Palu, Selasa (13/1/2026).
Sekda Irmayanti membacakan sambutan tertulis Wali Kota Palu yang menyampaikan Musyawarah Kota KORPRI memiliki arti strategis karena dilaksanakan seiring berakhirnya masa bakti Dewan Pengurus KORPRI Kota Palu periode 2020-2025.
Muskot menjadi forum yang tepat dan konstitusional untuk melakukan evaluasi kinerja organisasi, menyusun program kerja ke depan, sekaligus memilih kepengurusan KORPRI Kota Palu yang baru.
Sekda menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh pengurus KORPRI Kota Palu periode 2020-2025 atas dedikasi, loyalitas, dan pengabdiannya. Di tengah berbagai tantangan, termasuk dinamika birokrasi dan tuntutan pelayanan publik yang semakin kompleks, KORPRI Kota Palu dinilai tetap menunjukkan perannya sebagai wadah pemersatu Aparatur Sipil Negara serta mitra strategis pemerintah daerah.
Secara pribadi, Sekda juga menyampaikan apresiasi kepada Ketua KORPRI Kota Palu Imran Lataha yang telah melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya dengan baik selama masa kepengurusan. Dalam lima tahun terakhir KORPRI Kota Palu telah melaksanakan berbagai aktivitas sebagai satu-satunya lembaga yang menaungi seluruh ASN di Kota Palu.
Sekda berharap KORPRI Kota Palu semakin memperkuat perannya dalam membangun ASN yang profesional, berintegritas, netral, dan berorientasi pada pelayanan masyarakat, serta menjadi motor penggerak dalam mendukung reformasi birokrasi, transformasi digital pemerintahan, dan penguatan etos kerja dan disiplin aparatur.
Melalui Muskot ini, Sekda mengajak seluruh peserta untuk bermusyawarah secara demokratis, menjunjung tinggi nilai kebersamaan, serta mengedepankan kepentingan organisasi di atas kepentingan pribadi maupun golongan dalam memilih kepengurusan yang memiliki komitmen, kapasitas, dan visi sejalan dengan semangat pengabdian ASN serta arah pembangunan Kota Palu.
Sekda Irmayanti berharap Musyawarah Kota KORPRI ini dapat menghasilkan keputusan terbaik demi kemajuan organisasi dan peningkatan kualitas Aparatur Sipil Negara di Kota Palu.
pojokPALU
pojokSIGI
pojokPOSO
pojokDONGGALA
pojokSULTENG
bisnisSULTENG
bmzIMAGES
rindang.ID
Akurat dan Terpecaya