beritapalu.id
Tuesday, 14 Oct 2025
🌐 Network
pojokPALU pojokPALU pojokSIGI pojokSIGI pojokPOSO pojokPOSO pojokDONGGALA pojokDONGGALA pojokSULTENG pojokSULTENG bisnisSULTENG bisnisSULTENG bmzIMAGES bmzIMAGES rindang.ID rindang.ID
Subscribe
beritapalu.ID
  • HOME
  • HEADLINE
  • PALU
  • SULTENG
    • Sigi
    • Poso
    • Buol
    • Tolitoli
    • Banggai
    • Morowali
    • Donggala
    • Tojo Unauna
    • Banggai Laut
    • Morowali Utara
    • Parigi Moutong
    • Banggai Kepualuan
  • BISNIS
  • POLITIK
  • LINGKUNGAN
  • OLAHRAGA
  • INSPIRASI
  • 🌐
  • Hukum-Kriminal
  • Seni-Budaya
  • Pendidikan
  • Kesehatan
  • Religi
  • Style
  • Region
  • Militer
  • Opini
  • Travel
  • Visual
  • Komunitas
📂 Lainnya ▼
Indeks Feature Advertorial Liputan Khusus
beritapalu.IDberitapalu.ID
Search
  • HOME
  • HEADLINE
  • PALU
  • SULTENG
    • Sigi
    • Poso
    • Buol
    • Tolitoli
    • Banggai
    • Morowali
    • Donggala
    • Tojo Unauna
    • Banggai Laut
    • Morowali Utara
    • Parigi Moutong
    • Banggai Kepualuan
  • BISNIS
  • POLITIK
  • LINGKUNGAN
  • OLAHRAGA
  • INSPIRASI
Have an existing account? Sign In
Follow US
© 2022 Foxiz News Network. Ruby Design Company. All Rights Reserved.
HeadlineLingkunganNusantara

PT Vale Isolasi Sumber Kebocoran Pipa Minyak di Towuti

Published: 25 August, 2025
Share
Petugas mengisolasi wilayah tumpahan minyak dari pipa yang bocor di Desa Towuti, Luwu Timur, Sulsel, Senin (25/8/2025). (©PT Vale Indonesia)
Petugas mengisolasi wilayah tumpahan minyak dari pipa yang bocor di Desa Towuti, Luwu Timur, Sulsel, Senin (25/8/2025). (©PT Vale Indonesia)
SHARE

LUWU TIMUR, beritapalu.ID | PT Vale Indonesia Tbk berhasil mengidentifikasi dan mengisolasi sumber kebocoran pipa minyak di Kecamatan Towuti, Luwu Timur setelah memasuki hari ketiga insiden tersebut.

Tim teknis perusahaan bekerja siang malam untuk menghentikan penyebaran aliran minyak sebagai prioritas utama. Presiden Direktur PT Vale Bernardus Irmanto yang hadir langsung di lokasi menegaskan perusahaan menempatkan keselamatan masyarakat dan pemulihan lingkungan di atas segalanya.

“Kami memahami betapa berat situasi ini bagi masyarakat Towuti. Fokus utama kami adalah menghentikan penyebaran aliran minyak, dan kami bekerja bersama pemerintah daerah serta seluruh pemangku kepentingan untuk memastikan langkah penanganan berjalan dengan cepat dan tepat,” ujar Bernardus, Senin (25/8/2025).

BACA JUGA:  PT Vale Tampilkan Produk UMKM Binaan di Gebyar UMKM HIPMI Sultra

PT Vale membuka akses informasi secara berkala melalui posko pengaduan dan kanal resmi, serta menyusun laporan harian bersama Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Luwu Timur untuk memastikan akuntabilitas publik.

Perusahaan berkoordinasi erat dengan Pemerintah Kabupaten Luwu Timur, Kecamatan Towuti, BPBD, DLH, aparat kepolisian, TNI, serta seluruh pemangku kepentingan terkait. PT Vale juga menerima kunjungan Inspektur Tambang dan tim dari Direktorat Jenderal Penegakan Hukum Lingkungan Hidup dan Kehutanan (Ditjen Gakkum KLHK) sebagai bentuk keterbukaan dan transparansi.

Di tengah penanganan darurat, PT Vale menyediakan dukungan logistik dan layanan kesehatan bagi masyarakat terdampak, serta melibatkan warga setempat dalam upaya penanganan. Posko pengaduan dan informasi resmi telah dibuka di Kantor Camat Towuti sebagai ruang bagi masyarakat untuk menyampaikan kebutuhan maupun mendapatkan informasi langsung dari tim.

BACA JUGA:  Petani Binaan PT Vale  Desa Ululere Panen Perdana Padi Organik Musim Ketiga

PT Vale berkomitmen penuh melakukan pemulihan lingkungan secara menyeluruh dan menanggulangi dampak sosial yang ditimbulkan. Upaya pemulihan akan dilakukan secara bertahap, mencakup rehabilitasi ekosistem di area terdampak, dukungan sosial-ekonomi bagi masyarakat, serta evaluasi dan penguatan sistem keamanan pipa agar kejadian serupa tidak terulang.

Semua proses pemulihan akan dilakukan dalam koordinasi erat dengan Pemerintah Kabupaten Luwu Timur dan pihak-pihak terkait, dengan prinsip transparansi serta akuntabilitas publik.

“Kami menyadari bahwa masih ada banyak pertanyaan yang belum dapat dijawab sepenuhnya saat ini. Namun, kami berkomitmen untuk menyampaikan perkembangan secara terbuka dan tepat waktu. Semua langkah kami akan berfokus pada keselamatan warga, pemulihan lingkungan, dan keberlanjutan kehidupan masyarakat Towuti,” tambah Endra Kusuma. (afd/*)

BACA JUGA:  KM Bukit Sumber Poleang Terbakar, 34 Penumpang Diselamatkan Nelayan

Editor: beritapalu

TAGGED:kebocoran pipapt valetambang nikeltowuti
Share This Article
Facebook Whatsapp Whatsapp LinkedIn Email Copy Link
Previous Article Foto bersama pada kunjungan Pangdam XIII/Merdeka bersama Danrem 132/Tadulako di Kodim 1308/Luwuk, Senin (25/8/2025). (©Penrem 132/Tdl) Pangdam XIII/Merdeka Kunjungi Kodim Luwuk Banggai, Tekankan Peran Babinsa
Next Article Aksi demonstrasi mahasiswa di depan kantor DPRD Sutleng di Palu, Senin (25/8/2025). (©video tangkapan layar) Demonstrasi di DPRD Sulteng Ricuh, Polisi Tembakkan Gas Air Mata

Berita Terbaru

Suasana latihan Dalmas di Mapolresta Palu, Selasa (14/10/2025). (© Humas Polresta Palu)
Palu

Jelang Setahun Pemerintahan Prabowo-Gibran Polresta Palu Gelar Latihan Dalmas

14 October, 2025
Tersangka kasus pembobolan rumah, M bersama barang bukti hasil curiannya di Mapolresta Palu, Senin (13/10/2025). (© Humas Polresta Palu)
Hukum-Kriminal

Kedapatan Mencuri, Diamuk Massa Sebelum Diamankan Polisi

13 October, 2025
Suasana FGD bertema "Terorisme Musuh Kita Bersama" ysng digelar Divisi Humas Polri melalui Tim Subsatgas Banops Humas Polri di Sigi, Senin (13/10/2025). (© Humas Polda Sulteng)
Komunitas

Polri Gelar FGD Kontra Radikal di Sulteng, Libatkan Eks Napiter Poso

13 October, 2025
Tersangka kasus narkoba MA bersama barang bukti yang disita aparat, Minggu (12/10/2025). (© Humas Polresta Palu)
Hukum-Kriminal

Bawa 24 Paket Sabu, Pria Ini Ditangkap Polisi di Tatanga

13 October, 2025
Wawali Imelda Liliana Muhidin pada pembukaan Pelatihan Audit Berbasis Kinerja di Aula BPKP Sulteng, Senin (13/10/2025). (© Prokopim Setda Kota Palu/Jufri)
Palu

Wawali Palu Buka Pelatihan Audit Kinerja Berbasis Risiko untuk Inspektorat

13 October, 2025

Berita Populer

Foto

10 Pemuda Cetuskan Kawasan Wisata Alam Buntiede di Desa Padende

25 October, 2021

Pelaku Pembunuhan di Taman Ria Akhirnya Ditangkap Polisi

28 July, 2021
Komunitas

Tak Ada Perempuan, Sikola Mombine “Gugat” SK Penetapan Anggota KPID Sulteng

10 January, 2022
Morowali Utara

Perahu Terbalik Dibawa Arus, Seorang Warga masih Dicari

14 December, 2021
Parigi Moutong

Banjir di Sidoan Barat Seret Seorang Warga

3 January, 2022

Logo BeritaPalu.id Akurat dan Terpecaya

Komitmen kami terhadap akurasi, netralitas, keberimbangan, dan penyampaian berita terkini telah membangun kepercayaan dari banyak audiens. Terdepan dengan pembaruan terkini tentang peristiwa, tren, dan dinamika terbaru.
FacebookLike
XFollow
InstagramFollow
YoutubeSubscribe
TelegramFollow
WhatsAppFollow
LinkedInFollow
MediumFollow
QuoraFollow
- Advertisement -
bmzimages.combmzimages.com

Dapatkan Info Terbaru

Masukkan email Anda untuk mendapatkan pemberitahuan artikel baru

Berita Terkait

Penandantangan kerjasama strategis antara PT Vale Indonesia dan Huayou di Kolaka, Rabu (8/10/2025). (© Pt Vale Indonesia)
Bisnis

PT Vale Indonesia dan Huayou Teken Dua Mou Strategis di Kolaka

beritapalu
Sekretaris Kemendukbangga/BKKBN, Prof Budi Setiyono menyampaikan sambutan pada Workshop Pembelajaran Selatan-Selatan FP2030 di Bali, Rabu (8/10/2025). (© BKKBN Bali)
Internasional

Workshop Keluarga Berencana Asia-Pasifik di Bali, 13 Negara Hadir

beritapalu
Penekanan tombol menandai dimulainya aktivitas penambangan nikel di IGP Pomalaa, Rabu (8/10/2025). (© PT Vale Indonesia)
Bisnis

PT Vale Indonesia Mulakan Aktivitas Penambangan di IGP Pomalaa

beritapalu
Dari kiri ke kanan: YF (24) warga Gumbasa, Kabupaten Sigi, HE (24), warga Mojokerto, Jawa Timur, dan MN (38), warga Kelurahan Kamonji, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu. (© Ditresnarkoba Polda Sulteng)
Headline

Polda Sulteng Gagalkan Penyelundupan 3 Kg Sabu-Sabu di Bandara Palu

beritapalu
beritapalu.ID
Facebook Twitter Youtube Instagram Linkedin

About US

beritapalu.ID adalah situs berita online berbasis di Palu, Sulawesi Tengah, Indonesia. Berlandaskan prinsip-prinsip jurnalisme dan memegang teguh kode etik jurnalistik. Kecepatan memang penting, tapi akurasi pemberitaan jauh lebih penting. Kami berpihak kepada kebenaran dan kemaslahatan orang banyak, kami juga punya persepsi sendiri untuk menerjemahkannya. Tidak semua berita yang disajikan mewakili pikiran kami. 

Managerial
  • Tentang
  • Redaksi
  • Kontak
  • Karir
Kebijakan
  • Disclaimer
  • Kode Perilaku
  • Privacy Policy
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Pedoman Media Siber
  • Indeks Berita

Kunjungi kami di

https://bmzimages.com

© 2025 by beritapalu.ID

PT Beritapalu Media Independen
All Rights Reserved.

Copyright © 2025 beritapalu.ID | Published by PT Beritapalu Media Independen | All Rights Reserved
Halaman
Welcome Back!

Sign in to your account

Username or Email Address
Password

Lost your password?