PALU, beritapalu.ID | Satuan Brimob Polda Sulawesi Tengah mengerahkan personel SAR untuk membantu warga terdampak banjir di Desa Wani dan kawasan Pantoloan, Palu Utara, mengangkat barang berharga serta membersihkan rumah dari material lumpur.
Komandan Satuan Brimob Polda Sulteng Kombes Pol Kurniawan Tandi Rongre, S.I.K., M.Si. menyatakan seluruh jajaran Brimob telah dalam posisi siaga penuh menghadapi dampak cuaca ekstrem di wilayah Sulawesi Tengah.
Begitu menerima laporan luapan air di wilayah Wani dan Pantoloan, Dansat langsung memerintahkan tim SAR turun ke lapangan dengan peralatan lengkap untuk membantu warga mengangkat barang perabotan dan membersihkan rumah dari sisa lumpur agar segera bisa dihuni kembali.
Personel Brimob di lokasi berjibaku bersama masyarakat menyisir hunian yang dipenuhi sisa luapan air. Fokus utama adalah melakukan gotong royong membersihkan material sisa banjir yang masuk ke dalam hunian serta memindahkan perabotan ke tempat lebih aman guna meminimalisir kerusakan.
Dansat menegaskan kehadiran Brimob dalam fase pemulihan ini merupakan wujud nyata semboyan “Bakti Brimob untuk Masyarakat” dan memastikan masyarakat tidak sendirian menghadapi musibah ini.
Hingga saat ini, personel Brimob masih disiagakan di lokasi terdampak untuk memantau situasi sekaligus membantu warga menyelesaikan proses pembersihan. Langkah responsif ini mendapat apresiasi dari masyarakat setempat.
pojokPALU
pojokSIGI
pojokPOSO
pojokDONGGALA
pojokSULTENG
bisnisSULTENG
bmzIMAGES
rindang.ID
Akurat dan Terpecaya