beritapalu.id
Monday, 3 Nov 2025
🌐 Network
pojokPALU pojokPALU pojokSIGI pojokSIGI pojokPOSO pojokPOSO pojokDONGGALA pojokDONGGALA pojokSULTENG pojokSULTENG bisnisSULTENG bisnisSULTENG bmzIMAGES bmzIMAGES rindang.ID rindang.ID
Subscribe
beritapalu.ID
  • HOME
  • HEADLINE
  • PALU
  • SULTENG
    • Sigi
    • Poso
    • Buol
    • Tolitoli
    • Banggai
    • Morowali
    • Donggala
    • Tojo Unauna
    • Banggai Laut
    • Morowali Utara
    • Parigi Moutong
    • Banggai Kepualuan
  • BISNIS
  • POLITIK
  • LINGKUNGAN
  • OLAHRAGA
  • INSPIRASI
  • 🌐
  • Hukum-Kriminal
  • Seni-Budaya
  • Pendidikan
  • Kesehatan
  • Religi
  • Style
  • Region
  • Militer
  • Opini
  • Travel
  • Visual
  • Komunitas
📂 Lainnya ▼
Indeks Feature Advertorial Liputan Khusus
beritapalu.IDberitapalu.ID
Search
  • HOME
  • HEADLINE
  • PALU
  • SULTENG
    • Sigi
    • Poso
    • Buol
    • Tolitoli
    • Banggai
    • Morowali
    • Donggala
    • Tojo Unauna
    • Banggai Laut
    • Morowali Utara
    • Parigi Moutong
    • Banggai Kepualuan
  • BISNIS
  • POLITIK
  • LINGKUNGAN
  • OLAHRAGA
  • INSPIRASI
Have an existing account? Sign In
Follow US
© 2022 Foxiz News Network. Ruby Design Company. All Rights Reserved.
InternasionalKesehatanPaluReligi

Dubes Vatikan Kunjungi Pasien Pasca Operasi Gratis Katarak di Palu

Published: 16 September, 2024
Share
Bertemu dengan sejumlah warga yang mengikuti opewrasi katarak gratsi di Palu, Minggu (15/9/2024). (Foto: Ist)
Bertemu dengan sejumlah warga yang mengikuti opewrasi katarak gratsi di Palu, Minggu (15/9/2024). (Foto: Ist)
SHARE

PALU, beritapalu | Duta Besar Vatikan untuk Indonesia, Mgr. Piero Pioppo mengunjungi pasien pasca operasi gratis katarak dan pterigyum di Youth Center, Jalan Pattimura, Palu, Minggu (15/9/2024).

Kunjungan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan bakti social, yang diselenggarakan dalam rangka memperingati 100 Tahun Baptisan Pertama di Sulawesi Tengah.

Mgr. Piero Pioppo tiba di lokasi acara didampingi Uskup Keuskupan Manado, Mgr. Benedictus Estephanus Rolly Untu, serta Mgr. Wilhelmus Tomme dari Gereja Santo Paulus Palu, bersama sejumlah tokoh agama Katolik lainnya.

“Kami sangat bersyukur bisa hadir di sini, melihat saudara-saudari kita yang telah menjalani operasi mata ini. Kegiatan ini bukan sekadar layanan medis, tetapi juga ungkapan nyata dari kasih Tuhan. Semoga bapak ibu dapat kembali melihat dengan jelas,” kata Uskup Keuskupan Manado, Mgr. Benedictus Estephanus Rolly Untu.

Sementara itu, Mgr. Wilhelmus Tomme dari Gereja Santo Paulus Palu menambahkan, ini adalah bagian dari perayaan 100 Tahun Baptisan Pertama di Sulawesi Tengah.

“Kami ingin memperingati momen penting ini, dengan kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat, terutama mereka yang membutuhkan bantuan kesehatan. Kehadiran Mgr. Pioppo di sini menjadi berkat tersendiri bagi kita semua,” katanya.

Meski Mgr. Pioppo tidak memberikan sambutan resmi, kehadirannya memberikan kejutan bagi masyarakat yang hadir di Youth Center.

Operasi gratis katarak dan pterigyum ini diadakan sebagai bagian dari upaya peningkatan kualitas hidup masyarakat, terutama bagi mereka yang kurang mampu.

Katarak dan pterigyum adalah masalah kesehatan mata yang umum di daerah tropis seperti Sulawesi Tengah. Program ini memberikan harapan bagi mereka yang sebelumnya kesulitan mendapatkan akses perawatan kesehatan mata.

Uskup Keuskupan Manado, Mgr. Benedictus, dan Mgr. Wilhelmus Tomme tidak hanya mendampingi Dubes Vatikan, tetapi juga berkeliling, menyapa, dan menjabat tangan para pasien.

Mereka menyampaikan doa dan harapan kepada para pasien pasca operasi, agar segera pulih dan bisa kembali menjalani aktivitas sehari-hari dengan penglihatan yang lebih baik.

“Kami berharap operasi ini bisa membantu banyak orang untuk kembali melihat terang, baik dalam kehidupan sehari-hari maupun dalam batin mereka. Ini adalah wujud nyata dari kasih Tuhan dan pelayanan bagi masyarakat Sulawesi Tengah,” tambah Mgr. Wilhelmus.

Kegiatan bakti sosial ini merupakan salah satu dari serangkaian acara yang digelar untuk memperingati 100 tahun Baptisan Pertama di Sulawesi Tengah. Selain operasi gratis, berbagai kegiatan sosial dan keagamaan juga dilaksanakan sebagai wujud syukur atas perjalanan panjang komunitas Katolik di wilayah ini.

Rika, perempuan 42 tahun dari Jalan Kelor, Palu Barat mengaku, selama empat tahun terakhir, jarak pandangnya kian berkurang karena katarak.

Hari ini, hidupnya berubah. “Sekarang penglihatan saya sudah lebih bagus lagi,” katanya ucapnya dengan penuh haru di hadapan para uskup dan pastor, yang turut hadir di Youth Center, Palu itu.

Untuk diketahui, operasi gratis katarak dan pterigyum telah selesai dilaksanakan pada Sabtu, 14 September 2024 di Rumah Sakit dr. Sindhu Trsino Palu. Dari target 500 orang yang akan dioperasi, tetapi hanya lebih 300 orang yang mendaftar. Dari jumlah itu, ternyata hanya 148 orang saja yang memenuhi syarat untuk menjalani operasi.

“Mereka yang dioperasi itu, enam di antaranya yang dua matanya di operasi, sisanya hanya satu mata saja,” sebut dr. Andreas Sofiandi, dokter spesialis mata sekaligus Ketua Himpunan Bersatu Teguh.

Operasi gratis katarak dan pterigyum itu, iselenggarakan oleh Himpunan Bersatu Teguh (HBT) dan ERHA, didukung oleh sejumlah pihak, di antaranya Golden Bakery, Roa Jaga Roa, Yubileum Gereja Katolik, Korem 132/Tadulako, dan Polda Sulteng. Aksi ini dalam rangka memperingati 100 tahun pembaptisan Gereja Katolik di Sulawesi Tengah. (afd/*)

Editor: beritapalu

TAGGED:100 tahun baptisan pertamabakti sosialdubes vatikanoperasi katarakpiero pioppopterigyum
Share This Article
Facebook Whatsapp Whatsapp LinkedIn Email Copy Link
Previous Article Ketua TP PKK Kota Palu, DIah Puspita menyampaikan sambutan pada Maulid Majelis Talim Taipa Ramba di Taman Taipa, Minggu (15/9/2024). (Foto: Jufri) Ketua TP-PKK Kota Palu Hadir Maulid di Taman Taipa
Next Article Penampakan Bus Rapid Transit yang akan melayani rute dalam Kota Palu pada empat koridor. Bus ini akan diluncurkan pada Jumat (20/9/2024) mendatang. (Foto: Pemkot Palu) Ini Rute Bus Rapid Transit yang akan Diluncurkan 20 September

Berita Terbaru

Foto udara Masjid Raya Baitul Khairaat Palu. (©bmzIMAGES/Basri Marzuki)
Palu

Menag Tinjau Masjid Raya Baitul Khairaat, Diresmikan 15 November

2 November, 2025
Wakapolda Sulteng Brigjen Pol Helmi Kwarta Kusuma Putra Rauf menerima audiensi Aliansi Abnal Peduli Guru Tua di ruang kerjanya, Jumat (31/10/2025) sore. (©Humas Polda Sulteng)
Hukum-Kriminal

Wakapolda Sulteng Tegaskan Profesionalisme Terkait Kasus Gus Fuad

2 November, 2025
Personel Satgas Ops Madago Raya menyerahkan bantuan sosial kepada salah seorang eks napiter di Poso, Minggu (2/11/2025). (©Satgas Madago raya)
Poso

Satgas Madago Raya Salurkan Bantuan Sosial kepada Eks Napiter di Poso

2 November, 2025
Narasumber menyampaikan materinya pada seminar publik "Strategi Tiongkok Mencari Pasar: Tantangan dan Peluang Bagi Indonesia" secara hybrid di Kampus Kuningan, Trinity Tower, Jakarta, Kamis (30/10/2025). (© PAPI Paramadina Institute)
Nasional

FSI dan PAPI Gelar Seminar Strategi Tiongkok Mencari Pasar

2 November, 2025
Pangdam XIII/Palaka Wira Mayjen TNI Jonathan Binsar Parluhutan Sianipar menyulut api unggun di Persama KKRI di Yonif 711/Raksatama, Sabtu (1/11/2025). (©Pendam23)
Militer

Pangdam XIII/Palaka Wira Pimpin Upacara Malam Api Unggun Persami KKRI di Palu

2 November, 2025

Berita Populer

Foto

10 Pemuda Cetuskan Kawasan Wisata Alam Buntiede di Desa Padende

25 October, 2021

Pelaku Pembunuhan di Taman Ria Akhirnya Ditangkap Polisi

28 July, 2021
Komunitas

Tak Ada Perempuan, Sikola Mombine “Gugat” SK Penetapan Anggota KPID Sulteng

10 January, 2022
Morowali Utara

Perahu Terbalik Dibawa Arus, Seorang Warga masih Dicari

14 December, 2021
Parigi Moutong

Banjir di Sidoan Barat Seret Seorang Warga

3 January, 2022

Logo BeritaPalu.id Akurat dan Terpecaya

Komitmen kami terhadap akurasi, netralitas, keberimbangan, dan penyampaian berita terkini telah membangun kepercayaan dari banyak audiens. Terdepan dengan pembaruan terkini tentang peristiwa, tren, dan dinamika terbaru.
FacebookLike
XFollow
InstagramFollow
YoutubeSubscribe
TelegramFollow
WhatsAppFollow
LinkedInFollow
MediumFollow
QuoraFollow
- Advertisement -
bmzimages.combmzimages.com

Dapatkan Info Terbaru

Masukkan email Anda untuk mendapatkan pemberitahuan artikel baru

Berita Terkait

Wakil Wali Kota Imelda Liliana Muhidin bersama Sekot Irmayanti dan sejumlah pejabat Kota Palu menekan tombol menandai pembukaan MTQ ke-28 di Lapangan Gawalise, Tipo, Sabtu (1/11/2025). (©Prokopim Setda Kota Palu/Iwan)
Palu

MTQ ke-28 Tingkat Kota Palu Dibuka, Ada Pameran dan Pasar Rakyat

beritapalu
Kakanwil Ditjenpas Sulteng, Bagus Kurniawan memaprkan kinerja UPT di Jjaran Kanwil Ditjenpas su Sulteng di Aula Lapas Kelas IIA Palu, Sabtu (1/11/2025). (©bmzIMAGES/Basri Marzuki)
Palu

Kakanwil Ditjenpas Paparkan Kinerja UPT Pemasyarakatan di Sulteng

beritapalu
Gubernur Suletng Anwar Hafid bersama Pangdam XXIII/Palaka Wira memberi arahan kepada peserta KKRI 2025 di Mayonif 711/Raksatama, Sabtu (1/11/2025). (©Pendam23)
Militer

Gubernur Buka KKRI 2025, Tekankan Pentingnya Semangat Bela Negara

beritapalu
Gubernur Sulteng Anwar Hafid berjalan berasma Kapold Sulteng yang baru tiba di Bandara Mutiara Sis Aljufri Palu, Jumat (31/10/2025). (©Humas Polda Sulteng)
Palu

Sertijab Kapolda Sulteng Dijadwalkan Senin 3 November 2025

beritapalu
beritapalu.ID
Facebook Twitter Youtube Instagram Linkedin

About US

beritapalu.ID adalah situs berita online berbasis di Palu, Sulawesi Tengah, Indonesia. UU No.40/1999 dan Kode Etik Jurnalistik adalah panduan kami. Kecepatan memang penting, tapi akurasi pemberitaan jauh lebih penting. Kami berpihak kepada kebenaran dan kemaslahatan orang banyak dan idak semua berita yang disajikan mewakili pikiran kami. 

Managerial
  • Tentang
  • Redaksi
  • Kontak
  • Karir
Kebijakan
  • Disclaimer
  • Kode Perilaku
  • Privacy Policy
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Pedoman Media Siber
  • Indeks Berita

Kunjungi kami di

https://bmzimages.com

© 2025 by beritapalu.ID

PT Beritapalu Media Independen
All Rights Reserved.

Copyright © 2025 beritapalu.ID | Published by PT Beritapalu Media Independen | All Rights Reserved
Halaman
Welcome Back!

Sign in to your account

Username or Email Address
Password

Lost your password?